Gabungan Pasukan TNI Lakukan Pembersihan Lokasi Pasca Tembak Mati Dua KKB Papua, Telusuri Kepemilikan Senjata
KEMBARA.ID, PAPUA- Pasukan TNI yang terlibat baku tembak dengan KKB Papua di
Kampung Wuloni, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, pada Kamis 13 Mei 2021, merupakan gabungan beberapa pasukan terbaik di Indonesia.
Gabungan pasukan TNI yang bergerak cepat ini terdiri dari Kopassus, Kostrad dan Yonif 500/R. Usai menembak mati dua anggota KKB, TNI/Polri masih mencari tahu tentang kepemilikan senjata mereka.
Hingga saat ini belum terkonfirmasi senjata tersebut.
Baca juga:
Instan Karma! KKB Papua Penembak Bharada Komang Wira Tewas
Dalam insiden ini, dua anggota KKB Papua tewas. Salah satunya adalah Komandan
Pasukan Pintu Angin Kelompok Lekagak Telenggen, Lesmin Waker.
Dia dan kelompoknya diketahui menambak mati Komang Wira Natha, anggota Satgas Nemangkawi yang tewas beberapa waktu lalu.
“Pasukan yang kontak tembak adalah gabungan TNI (Kopassus, Kostrad dan Yonif 500/R),” kata
Pangdam XVII/ Cenderawasih Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Ignatius Yogo Triyono seperti dilansir kembara.id dari Kompas.com Jumat 14 Mei 2021.
TNI/Polri pun masih terus mengusut terkait kepemilikan senjata yang dipegang dua anggota KKB yang tewas.
Baca juga:
Menurut Mayjen Yogo, setelah diketahui kepastian kepemilikan senjata tersebut, akan disampaikan.