Fenomena Awan Payung di Puncak Gunung Agung, BMKG Angkat Bicara

Fenomena Awan Payung di Puncak Gunung Agung, BMKG Angkat Bicara
fenomena awan Lenticularis di Puncak Gunung Agung, Jumat (22/05/2020) (Foto Istimewa: IG @punapibali)

KEMBARA.ID – Dua hari terakhir ini warga Bali dibikin kagum dengan penampakan puncak Gunung Agung yang diselimuti awan.

Beredar beberapa video dan foto-foto yang memperlihatkan puncak Gunung Agung diselimuti awan berbentuk seperti payung.

Sejumlah akun sosial media di Bali ramai-ramai membagikan video dan gambar-gambar tersebut hingga memancing spekulasi di tengah masyarakat.

https://www.instagram.com/p/CAglDP5D0wA/

Menanggapi hal tersebut, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar akhirnya angkat bicara.

Baca Juga:   Bupati Giri Prasta Serahkan Bantuan Stimulus Bagi UMKM Objek Wisata